Rabu, 13 Maret 2013

TROPIC OF CANCER AND TROPIC OF CAPRICORN


GEOGRAFI TODAY : TROPIC OF CANCER AND TROPIC OF CAPRICORN - Garis garis ini tentu tidak nampak bila kita melihat atau mencarinya di bumi karena hanyalah sebuah garis khayal atau garis imajiner yang sengaja diciptakan manusia untuk mempermudah dalam memetakan lokasi lokasi suatu wilayah di seluruh  permukaan bumi kita ini.

Apa keterkaitan judul diatas TROPIC OF CANCER and TROPIC OF CAPRICORN dengan garis lintang dan garis bujur ?

Jawabnya sudah pasti ada, tetapi sebelum itu penulis akan jelaskan sedikit bahwa perlu diketahui garis bujur itu sendiri adalah sebuah garis yang vertical dari kutub utara ke kutub selatan atau sebaliknya, dan garis lintang sendiri adalah sebuah garis yang horizontal mengelilingi bumi ini sejajar dengan garis khatulistiwa atau equator.
Nuh TROPIC OF CANCER and TROPIC OF CAPRICORN ini adalah termasuk pada garis lintang, tepatnya adalah garis lintang 23,5 LU itu disebut TROPIC OF CANCER, sedangkan garis lintang 23,5 LS itu di beri nama TROPIC OF CAPRICORN.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar